Inilah Jejak Sidang Tugas Akhir Artikel Ilmiah UIN Bandung

oleh

SPI-BANDUNG

Mahasiswa wajib melakukan diseminasi karya ilmiah hasil penelitian. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 60 Tahun 1999 tentang Pendidikan Tinggi Pasal 16 (1) menyatakan bahwa ujian akhir program studi suatu program sarjana dapat terdiri atas ujian komprehensif atau ujian karya tulis, atau ujian skripsi.

Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung melaksanakan sidang artikel ilmiah sebagai syarat lulusan untuk memperoleh gelar sarjana. Pelaksanaan ini antara lain dilandasi arah kebijakan tentang upaya mengungkit daya saing pendidikan tinggi dalam bidang publikasi ilmiah, profil lulusan sarjana sebagai asisten peneliti, dan aspirasi mahasiswa dalam peningkatan kapasitas keterampilan penulisan artikel untuk sasaran publikasi di jurnal ilmiah.

Sejak periode Oktober 2020 sampai periode Agustus 2022 Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung telah meluluskan 173 sarjana melalui sidang tugas akhir artikel ilmiah. Sedangkan peserta sidang artikel ilmiah di bawah ini:

Mekanisme, prosedur, dan instruksi kerja sidang tugas akhir artikel ilmiah sejak pengajuan proposal, pelaksanaan penelitian, bimbingan, dan permohonan letter of acceptance (LoA) dari jurnal ilmiah di bawah ini:

Naskah artikel ilmiah pasca sidang munaqasyah wajib dilakukan unggah ulang ke jurnal ilmiah setelah dilakukan penyempurnaan melalui supervisi dosen pembimbing. Jika artikel tugas akhir telah terlebih dahulu terbit di jurnal ilmiah sebelum pendaftaran munaqasyah, peserta tetap harus melaksanakan sidang munaqasyah.

Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung memiliki 5 (lima) program studi, yaitu Jurusan Aqidah dan Filsafat Islam (AFI), Jurusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT), Jurusan Studi Agama-Agama (SAA), Jurusan Ilmu Hadis (IH), dan Jurusan Tasawuf dan Psikoterapi (TP). Database sidang tugas akhir artikel ilmiah tahun 2020-2022 di bawah ini:

Rekapitulasi sidang tugas akhir artikel ilmiah berdasarkan sebaran program studi sejak munaqasyah periode Oktober 2020 sampai periode Agustus 2022 di bawah ini:

Selain capaian di atas, Fakutas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung sedang merancang kategori prestasi mahasiswa yang dapat dipertimbangkan berlaku sebagai tugas akhir. Prestasi tersebut meliputi artikel ilmiah minimal terbit di jurnal terakreditasi Nasional peringkat 2 Sinta (Science and Technology Index) yang lazim disebut Sinta 2, artikel ilmiah yang terbit dalam prosiding atau jurnal reguler skala internasional reputasi global, karya ilmiah dengan peraihan medali dalam kompetisi tingkat Nasional, Asean, dan atau internasional, dan produk ciptaan yang memiliki sertifikat Hak Kekayaan Intelektual (HKI) dalam bentuk Hak Paten minimal Paten Sederhana.

Dr. Wahyudin Darmalaksana, M.Ag., Dekan Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung mengucapkan terimakasih. “Terimakasih kepada jajaran pimpinan, sivitas dosen dan mahasiswa, dan seluruh stakeholders atas segala dukungan, semoga berbagai potensi dan keterampilan mahasiswa terus tegali,” ujarnya didampingi jajaran Dekanat di Kampus I UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Jum’at, (26/08/2022)